Wakil Ketua ll DPRD Pati, Hardi Reses di Pati Selatan

Saturday, February 05, 2022

 

Wakil Ketua ll DPRD Pati, H. Hardi

PATI – Wakil Ketua ll DPRD Pati, Hardi memanfaatkan masa resesnya dengan melakukan kegiatan bertemu dengan konstituennya. 

Dari kegiatan serap aspirasi itu, Hardi mendapatkan masukan dan menampung banyak keluhan dari warga

Keluhan warga itu rata-rata menyoal masalah banjir yang kerap terjadi di wilayah Pati Selatan yang juga menjadi daerah pemilihanya pada pemilu lalu. 

“ Kegiatan reses saya adakan di dapil 5 yang merupakan tempat pencalonan saya, yakni Kayen, Sukolilo, Gabus dan Tambakromo. Keluhan warga kebanyakan soal banjir dan jalan rusak, " kata Hardi

Menyikapi keluhan itu, Hardi menegaskan, jika permasalahan banjir merupakan tanggung jawab bersama. Oleh karena itu, ia berencana membahas persoalan tersebut dengan anggota DPRD Pati yang lain. Ia juga akan menyampaikan aspirasi warga kepada pihak eksekutif, agar segera mendapat solusi.

“Kami berpesan agar selalu waspada. Khususnya bagi daerah yang menjadi langganan banjir, yaitu Pati Selatan. Selain itu, kita juga harus melakukan mitigasi bencana. Sehingga sewaktu-waktu terjadi banjir, bisa meminimalisir resiko yang ada,” pesannya. (gus) 

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »