![]() |
Tim BPOKK DPP PD secara simbolis memberikan bendera Partai Demokrat sebagai simbol terpilihnya kembali, Joni Kurnianto (kiri) menjadi calon terpilih Ketua DPC PD Kabupaten Pati. |
INFO JATENG POS, SEMARANG – Dibawah kepemimpinan Joni Kurnianto, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat (PD) Kabupaten Pati menjadi semakin solid. Tidak heran, dirinya terpilih kembali menjadi ketua DPC PD Pati dalam muscab III yang diadakan di Hotel Oak Tree Emerald Semarang, pada tanggal 29 – 30 September 2021.
Joni terpilih setelah 21 Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) PD Pati memilihnya dalam muscab tersebut. “Alhamdulillah saya masih dipercaya kembali oleh teman-teman PAC untuk menjadi Ketua DPC PD Kabupaten Pati,” ungkap Joni saat dihubungi melalui sambungan telfon, Jum’at (1/10/2021).
Joni Kurnianto yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Pati mengatakan. Dalam muscab III tersebut juga terpilih 21 Calon Ketua DPC Partai Demokrat Se-Jawa Tengah yang mana termasuk dirinya.
“Dengan terpilihnya para Ketua DPC ini, diharapkan kondisi Partai Demokarat ditingkat DPC Partai Demokrat Se-Jawa Tengah menjadi semakin solid. Kita juga siap menyongsong Pemilu serentak tahun 2024 dengan target kembali merebut kemenangan dan kejayaan di masing-masing Kabupaten/Kota,” tegasnya.
Sementara itu, Sekretaris DPD Partai Demokrat Jawa Tengah, Kartina Sukawati menambahkan. Muscab III Partai Demokrat, disamping sebagai ajang konsolidasi juga sekaligus melakukan evaluasi program-program yang telah berjalan dan merevitalisasi Kepengurusan untuk lima tahun kedepan. Melalui Muscab III telah terpilih 21 Calon Ketua DPC Partai Demokrat yang kemudian akan ditetapkan dan disyahkan oleh DPP Partai Demokrat.
“Sudah terpilihnya 21 Calon Ketua DPC Partai Demokrat. Ini menjadi energi baru dalam membangun militansi dan optimisme Partai Demokrat di seluruh Jawa Tengah untuk kembali bangkit dan merebut kejayaannya kembali,” tegasnya.
Untuk diketahui, pelaksanaan Muscab III Partai Demokrat kali ini berlangsung demokratis, aman dan sangat kondusif. Dan kegiatan ini juga akan segera disusul oleh DPC Partai Demokrat yang lain, sehingga pada akhir tahun 2021 ini seluruh konsolidasi internal Partai Demokrat di Jawa Tengah bisa dituntaskan.
Muscab III Partai Demokrat Se-Jawa Tengah ini sekaligus memunculkan
rekomendasi Politik dalam 3 sukses; Sukses Pemilu Legislatif, Sukses
Pilpres dan Sukses Pemilukada tahun 2024.(*)
EmoticonEmoticon