![]() |
Fraksi Demokrat DPRD Kabupaten Pati |
PATI – Fraksi Demokrat DPRD Kabupaten Pati merasa bersyukur lantaran ditolaknya hasil Kongres Luar Biasa (KLB) Deli Serdang oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham).
Hal itu diungkapkan Ketua Fraksi Demokrat DPRD Kabupaten
Pati, Aris Sukrisno. Dirinya menjelaskan, Kemenkumham telah berlaku adil pada
warga negara, sesuai hukum yang berlaku.
“Kita patut mensyukuri keputusan Kemenkumham atas penolakan KLB Muldoko. Artinya Pemerintah dengan bijak dalam mensikapi KLB benar-benar realistis. Dengan demikian Demokrat AHY bisa melanjutkan tugas Partai dengan semangat dan motivasi tinggi," kata Aris saat dihubungi melalui sambungan telpon, Kamis (1/4/2021).
Dia menegaskan, selama ini pihaknya memang meyakini bahwa
KLB tidak memenuhi syarat. Bahkan secara jelas melawan UU Partai Politik dan
AD/ART Partai Demokrat yang telah disahkan pemerintah.
“Sesuai instruksi Bapak AHY, kami fokus kerja, berkoalisi
dengan rakyat. Memikirkan bagaimana caranya membantu masyarakat di masa
pandemi. Semoga kubu KLB juga menerima apa yang terjadi,” harapnya.(adv)
EmoticonEmoticon